-->

Bupati Bone Bakal Bantu Operasi Muh Iqbal, Qari Cilik Penderita Tumor


BONE, PENAINSPIRASI.COM - Muh Iqbal, Qari cilik asal Desa Ulaweng Cinnong, Kecamatan Ulaweng, Kabupaten Bone menjadi perhatian saat membacakan ayat suci Alquran dalam kegiatan PBB Bone di Hotel Helios, Jl Langsat, Kota Watampone, Sabtu (4/1/2020) kemarin.


Pasalnya, Iqbal tampil dengan suara yang merdu di tengah keterbatasan dialaminya.

Dia diketahui menderita penyakit tumor di bagian mata.

Tumor yang sudah membesar itu nampak Saat ini, Iqbal diketahui berusia 9 tahun dan duduk di kelas 4 MIM 3 Ulaweng.


Diantara sederet tamu yang kagum atas penampilan Iqbal, yakni Bupati Bone Dr HA Fahsar M Padjalang. Ketua Golkar Bone itu bakal membantu pengobatan Iqbal agar sembuh dari penyakitnya.


Bupati Bone dua periode itu merasa kasihan sekaligus merasa bangga melihat semangat Iqbal.


"Bangga melihat semangatnya, walaupun dalam keadaan sakit tapi anak itu mampu melantungkan ayat suci alquran dengan baik," kata Fahsar, Minggu (5/1/2020).


"Insya Allah sepanjang anaknya dan orang tuanya mau saya bersedia bantu biaya operasi," kata Fahsar.


Penulis : Redaksi

Editor : Edy

Berita Terkait

Komentar