![]() |
Foto. Wakil Bupati Bone, Drs. Ambo Dalle, MM meyambut Kadispeka Provinsi Sulawesi Selatan, Moh. Hasan SH, MH bersama rombongan, dalam rangka kunjungan kerja di Kabupaten Bone, Jumat (21/2/2020). |
Rombongan Dispeka Provinsi Sulawesi Selatan disambut langsung Wakil Bupati Bone, Drs. H. Ambo Dalle, M.M didampingi Kadispeka Kabupaten Bone Drs.H.A.Pahrum Pawi, MTP di Ruang Rapat Pimpinan Kantor Bupati Bone, Jumat (21/2/ 2020).
Kunjungan Kerja ini dilaksanakan dalam rangka audiens dengan Anggota DPRD Kabupaten Bone dan beberapa Kepala Desa.
Wakil Bupati Bone H Ambo Dalle dalam sambutannya mengatakan, negara seperti Jepang, Belanda, dan Inggris perpustakaannya terbuka 24 Jam, sehingga diharapkan perpustakaan di Bone juga bisa terbuka selama 24 Jam.
“Kami juga berharap ada dukungan dari pusat dan provinsi agar perpustakaan di Bone terbuka 24 Jam. Namun, yang perlu disyukuri bahwa Perpustakaan Daerah terbaik Nasional 2019 adalah Kabupaten Bone” kata Wabup Bone.
Sementara Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Bone Drs.H.A.Pahrum Pawi, MTp menambahkan, di Sulawesi Selatan salah satunya perpustakaan daerah yang terbuka dan memberikan pelayanan pada hari Minggu adalah Perpustakaan Umum Daerah Kabupaten Bone.
Ditempat yang sama , Kadispeka Provinsi Sulsel mengatakan, Kabupaten Bone akan mendapatkan DAK dari pemerintah pusat sebesar 10 M untuk pembangunan gedung perpustakaan jadi kita tunggu saja hasilnya” kata Moh.Hasan
Penulis : Redaksi
Editor : Edy