-->

Aspirasi Masyarakat Bakal Ditanggapi Langsung Pimpinan-Implementasi Aksi Perubahan Diklatpim Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan



PENAINSPIRASI,Watampone--Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Bone Ir Barham Bachtiar membuat terobosan baru untuk tahun 2021. Dimana Ketua Dewan Kesenian Bone ini, dalam aksi perubahan Diklatpim yang dijalaninya bakal mengoptimakan tata kelola informasi pimpinan (Tamping).

Melalui Tamping, pertanyaan atau aspirasi masyarakat ditanggapi pimpinan secara langsung.

"Setiap isu nantinya ditampung, dan dijawab langsung oleh bupati setiap bulannya. Bahkan kita sudah koordinasi Kepolisian dan Dandim untuk ikut serta menjawab langsung keresahan publik yang berkaitan langsung kebijakan pemerintahan daerah," katanya.

Melalui aksi perubahan, bupati akan membahas isu isu teraktual dalam setiap bulan berjalan.

"Maka dari itu saya minta dukungan media," pinta Bambang saat mensosialisasikan program Tamping kepada rekan rekan media.

Dikatakannya lagi karena adanya perubahan struktural di lingkup sekretariat, kehumasan kini diambil alih oleh Kominfo, namun bukan berarti komunikasi dengan rekan rekan terhenti. Dibagian protokol ada Kasubag Komunikasi Pimpinan.

"Dibagian Sub bagian itu akan memfasilitasi rekan rekan media dalam setiap acara. Sehingga kegiatan pemerintah dapat tersosialisasi dengan baik," imbuhnya

Di ketahui Tamping adalah Sebuah wadah tertentu bagi masyarakat.
Selain itu, tamping ini biasa juga berfungsi sebagai tempat berdiskusi untuk memutuskan sesuatu perkara dalam lingkungan keluarga..

Oleh karena itu, selain untuk mengangat kearifan lokal, maka TAMPING ini sangat tepat menjadi ruang penampungan terkait berbagai pertanyaan masyarakat yang dapat ditanggapi pimpinan secara langsung***Ilo

Berita Terkait

Komentar