-->

Mabes Polri: Bom Mapolrestabes Medan Diduga Bom Bunuh Diri


Sebuah bom meledak di sekitar kantin Polrestabes Medan, Rabu 13 November 2019 sekitar jam 08.45 WIB. Diduga merupakan aksi bom bunuh diri 

JAKARTA, PENAINSPIRASI.COM - Polri menduga, bom yang meledak di halaman Markas Polrestabes Medan, Rabu (13/11/2019), pukul 08.45 WIB, berasal dari pelaku bom bunuh diri.

"Sementara ini, dapat diduga ini bom bunuh diri," ujar Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigjen (Pol) Dedi Prasetyo, sebagaimana dikutip dari wawancara dengan Kompas TV.

Dengan demikian, pelaku bom bunuh diri meninggal dunia di tempat dalam kondisi mengenaskan.

Dugaan itu didasarkan pada hasil olah tempat kejadian perkara sementara, pascakejadian.

Dedi tak menjelaskan apa saja temuan tim olah TKP yang menguatkan dugaan bahwa bom tersebut berasal dari pelaku bom bunuh diri.

"Kami harap masyarakat bersabar saja dulu. Karena tim sedang melakukan olah TKP," ujar Dedi.

Olah TKP diketahui dilakukan oleh tim gabungan dari Tim Detasemen Khusus 88 Antiteror Polri, Inafis serta Gegana.

Nanti setelah kami melaksanakan prosedur awal, olah TKP matang, dilanjutkan dengan investigasi lanjutan," lanjut dia.

Seiring dengan penyisiran TKP, pihak Polrestabes Medan membatasi akses masuk.

Tak semua orang dapat masuk ke dalam area Polrestabes. Hanya personel Polri yang diperkenankan untuk masuk ke area itu.

Editor : Edy F.Noya


Berita Terkait

Komentar