-->

Dinkes: Sampai Hari Ini di Sulsel Belum Ada Suspect atau Positif Corona

Ilustrasi

MAKASSAR, PENAINSPIRASI.COM -Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) menegaskan hingga saat ini di wilayah Sulsel belum ada warga yang terpantau suspect atau terkonfirmasi positif virus Corona. Warga diminta tidak percaya berita bohong.

"Alhamdulillah sampai hari ini belum ada (suspect/positif corona)," ujar Kepala Dinas kesehatan Sulsel dr Ichsan Mustari dalam rapat di Komisi E DPRD Sulsel, Jalan Urip Sumoharjo, Makassar, Rabu (4/3/2020) dikutip dari detik.com

Ichsan menegaskan pihaknya sejak 28 Januari lalu telah memantau 49 orang yang mengalami gejala demam hingga flu. Sebanyak 49 orang tersebut termasuk pemantauan lanjutan 18 orang yang baru saja menjalani karantina di Natuna.

"Alhamdulillah sehat semua," paparnya.

Namun 1 orang saat ini masih diobservasi di RSUP Dr Wahidin, Makassar. Sampel dari orang tersebut masih diteliti oleh Litbangkes Kemenkes dan hasilnya masih ditunggu.

"Satu yang sekarang ini sementara masih diperiksa laboratoriumnya, jadi sementara ada di Wahidin," katanya.

Ichsan menegaskan 1 orang yang diobservasi tersebut masih sebatas diobservasi. Dia meminta warga tidak salah memahami bahwa 1 orang diobservasi suspect corona.

"Bukan suspect, tapi observasi, artinya jangan salah mengerti, karena suspect ini masih banyak orang mengerti bahwa itu sudah terdiagnosis, ini salah pengertian. Ini observasi saja, artinya cuma demam saja, mungkin demamnya DBD, mungkin saja. Jadi ini yang memastikan adalah laboratorium," tuturnya.

Penegasan Ichsan terkait belum adanya kasus corona di Sulsel menjawab pertanyaan dari Anggota Komisi E DPRD Sulsel Haidar Madjid. Haidar ingin ada penegasan dari Pemprov Sulsel terkait ada atau tidaknya kasus Corona di Sulsel. Hal ini untuk menjawab berbagai rumor hingga hoax terkait Corona di Sulsel.

"Pertanyaan saya Pak Kadis sampai dengan hari ini jam 12 lewat adakah atau tidak ada penderita (warga) kita yang di Sulawesi Selatan. Ini akan menjadi penjelasan resmi dari Dinas Kesehatan kepada kita semua seluruh masyarakat, bahwa sampai hari ini alhamdulillah belum ada indikasi atau suspect Corona," kata Haidar.

Editor : Edy

Berita Terkait

Komentar