Foto: Ketua DPRD Kota Parepare, Kaharuddin Kadir.Sumber: net.
Parepare, Penainspirasi--Menjelang pelantikan Anggota DPRD Kota Parepare terpilih periode 2019-2024 pada September mendatang, Anggaran pengadaan pakaian dinas terbilang cukup fantastis yakni Anggaran Pakaian Dinas Capai Ratusan Juta, Ketua DPRD Kota Parepare Sebut Rasional
kurang lebih Rp398,5 juta. Selain itu, 25 caleg terpilih juga masing-masing akan mendapat pin emas sebesar 7 gram.
Hal itu dikemukakan Ketua DPRD Parepare Kaharuddin Kadir, Rabu (12/06/2019). Menurutnya, anggaran tersebut sudah disiapkan di APBD pokok 2019. Setiap anggota dewan memiliki dua pasang Pakaian Sipil Harian (PSH) senilai Rp1,7 juta sepasang.
"Harga itu sudah rasional, sesuai dengan standar harga yang berlaku dan peraturan wali kota. Tapi bisa saja turun sesuai hasil pelelangan," kata Kaharuddin Kadir.
Dan bahkan para legislatif akan memiliki Pakaian Sipil Lengkap (PSL) berua jas disertai dasi yang anggarannya mencapai Rp3 juta sepasang.
PSL ini kata dia, digunakan pada saat rapat paripurna istimewa.
"Atau kegiatan pelantikan ini hanya dianggarkan sekali dalam lima tahun. Total anggaran Rp75 juta," jelas Kaharuddin.
Sedangkan untuk Pakaian Dinas Harian (PDH) harganya mencapai Rp1,5 juta sepasang. PDH ini digunakan saat mereka melakukan kunjungan kerja. Sementara Pakaian Sipil Resmi (PSR) juga dianggarkan kurang lebih Rp2 juta sepasang.
Ada juga pengadaan pakaian adat untuk anggota DPRD nantinya. Digunakan pada peringatan Hari Ulang Tahun Parepare 2020 mendatang," ujar Kaharuddin.
Diketahui, pengadaan pakaian dinas ini diatur dalam Peraturan Pemerintah (PP) nomor 18 tahun 2017 tentang hak keuangan dan administratif. Saat ini pengadaannya masih dalam taha lelang tender.
Sumber : Sindonews.com
Editor : Edy F. Noya
Berita Terkait
BERLANGGANAN NEWSLETTER
Komentar
Posting Komentar